Bima Sejati

  1. home
  2. Books
  3. Bima Sejati

Bima Sejati

3.65 20 4
Share:

“Jika memang sudah menjadi tekad dan takdirmu, sekarang juga berangkatlah Anakku, Bima. Mumpung hari belum pagi. Carilah Tirta Pawitrasari. Air...

Also Available in:

  • Amazon
  • Audible
  • Barnes & Noble
  • AbeBooks
  • Walmart eBooks

More Details

“Jika memang sudah menjadi tekad dan takdirmu, sekarang juga berangkatlah Anakku, Bima. Mumpung hari belum pagi. Carilah Tirta Pawitrasari. Air keramat yang telah diperebutkan oleh dewa-dewa pada masa awal purwa carita jagat pewayangan ini.”

Bima yang didera kegelisahan tentang hidupnya, kemudian diperintahkan oleh gurunya mencari Tirta Pawitrasari dengan menyelam mengarungi Samudra Selatan yang berombak ganas. Di sana, Bima bertemu dengan Batara Ruci.
Setelah meresapi makna Tirta Pawitrasari, Bima yang telah menjadi resi yang bergelar Resi Senalodra mengajarkan ilmu kesejatian hidup. Penduduk Jawadwipa yang tengah dirundung zaman susah sangat antusias mendalami ilmu tersebut. Kegiatan Senalodra yang mengajarkan ilmu kesejatian hidup membuat iri Batara Guru. Ia menganggap Senalodra membuat manusia melupakan para dewa.
Di sisi lain, kewibawaan para dewa kian redup seiring tindakan mereka yang semakin tidak mempedulikan manusia. Bahkan, para dewa mendapat serangan dari raja raksasa, Prabu Karungkala.

Sungguh, perjalanan Bima yang penuh rintangan dalam mencari Tirta Pawitrasari, air kehidupan, sangat menarik untuk Anda simak. Sebuah proses “menggetarkan” dari laku spiritual yang layak Anda resapi.

“…Bila ingin mengetahui hidup yang langgeng, tenteram, terhindar dari kegalauan dan kekecewaan, kau harus dapat menemukan alam kesejatian. Di manakah tempatnya itu? Tidak bisa dilihat oleh mata, Bima. Namun, tempat itu hanya mampu dirasakan melalui daya ciptamu sendiri,” ucap Batara Ruci.




  • Format:
  • Pages: pages
  • Publication:2012
  • Publisher:
  • Edition:
  • Language:ind
  • ISBN10:6027663057
  • ISBN13:9786027663053
  • kindle Asin:6027663057



About Author

Ardian Kresna

Ardian Kresna

3.82 268 23
View All Books